Gubernur Sulteng Anwar Hafid Bertemu Menteri Lingkungan Hidup, Bahas Penindakan Tambang Ilegal
Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Anwar Hafid melakukan pertemuan dengan Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq.-Foto: Instagram @anwarhafid14-
Palu, Disway.id - Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng), Anwar Hafid melakukan pertemuan dengan Menteri Lingkungan Hidup, Hanif Faisol Nurofiq, untuk membahas upaya penanganan dan penindakan terhadap aktivitas tambang ilegal yang dinilai merusak lingkungan serta membahayakan keselamatan masyarakat.
Dalam pertemuan tersebut, Anwar Hafid menegaskan bahwa praktik pertambangan ilegal tidak hanya melanggar hukum, tetapi juga mengancam kelestarian alam dan masa depan generasi mendatang di Sulawesi Tengah.
“Hari ini saya bertemu dengan Menteri Lingkungan Hidup, Bapak Hanif Faisol Nurofiq untuk membahas langkah tegas dalam memberantas tambang-tambang ilegal yang merusak alam dan membahayakan keselamatan masyarakat. Ini bukan hanya soal hukum, tapi soal tanggung jawab kita menjaga masa depan Sulawesi Tengah dan generasi yang akan datang,” ujar Anwar Hafid dikutip dari Instagram pribadinya, Rabu (14/1/2026).
Ia menekankan bahwa negara tidak boleh kalah oleh kepentingan segelintir pihak yang mengorbankan lingkungan demi keuntungan pribadi. Menurutnya, kerusakan alam yang dibiarkan akan berdampak luas bagi masyarakat, mulai dari bencana banjir hingga penurunan kualitas hidup warga.
“Negeri ini tidak boleh kalah oleh praktik-praktik yang mengorbankan lingkungan demi keuntungan segelintir orang,” tegasnya.
Anwar Hafid juga menyampaikan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam memperkuat penegakan hukum serta memperbaiki tata kelola lingkungan. Ia berharap kolaborasi tersebut dapat menghasilkan kebijakan yang lebih tegas, adil, dan berpihak pada kepentingan rakyat.
“Dengan sinergi pusat dan daerah, kita pastikan penegakan hukum dan tata kelola lingkungan berjalan lebih kuat, lebih adil, dan lebih berpihak pada rakyat,” tambahnya.
Pernyataan Gubernur Sulawesi Tengah ini mendapat perhatian luas dari masyarakat, khususnya terkait maraknya aktivitas tambang ilegal yang dinilai telah merusak kawasan pegunungan dan meningkatkan risiko bencana di sejumlah wilayah. Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah pun berkomitmen untuk terus mengawal upaya perlindungan lingkungan demi keberlanjutan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Sumber: